Selasa, 29 September 2020

TEMA 4 SUBTEMA 1 PB. 2

 Assalamu'alaikum Wr. Wb


Salam Sejahtera bagi yang beragama lain.

Selamat pagi anak-anak.
Bagaimana kabar hari ini, semoga kalian selalu semangat dan aktif dalam belajar. Dalam kondisi negara yang masih mengalami Pandemi Covid-19 ini menuntut kalian untuk belajar di rumah.

Sebelum palajaran dimulai mari kita berdoa dulu.

Baik anak-anak, pada pagi hari ini kita akan membahas tentang tema 4 subtema 1 Pembelajaran 2

MATERI  

Perhatikan dan baca teks berikut!





Pancasila adalah dasar ideologi bangsa Indonesia dan terdapat lima simbol yang masing-masing memiliki makna dan arti.

Dalam burung Garuda terdapat lima simbol, yaitu bintang, rantai, pohon beringin, kepala banteng, padi dan kapas.

Mari kita bahas satu persatu dari maknanya dan artinya

1. Simbol Bintang

Simbol bintang emas merupakan sila pertama berbunyi "Ketuhanan Yang Maha Esa".

Makna dari bintang emas adalah sebagai sebuah cahaya seperti Tuhan yang menjadi cahaya rohani bagi umat manusia.

Dikutip situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), bintang emas mengandung maksud bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang religius.

Selain itu, latar belakang hitam pada lambang bintang emas menggambarkan warna alam yang merupakan berkah dari Tuhan.


2. Simbol Rantai

Simbol rantai merupakan sila kedua berbunyi "Kemanusiaan yang adil dan beradab".

Simbol Rantai disusun dengan 17 gelang yang saling menyatu, artinya sebagai manusia kita harus saling membantu dan tolong menolong.

Selain itu, mata rantai berbentuk persegi empat merupakan lambang laki-laki, sedangkan mata rantai lingkaran menggambarkan perempuan.

Mata rantai tersebut melambangkan hubungan timbal balik antarumat manusia, baik laki-laki maupun perempuan.


3. Simbol Pohon Beringin

Simbol Pohon Beringin merupakan sila ketiga berbunyi "Persatuan Indonesia".

Pohon Beringin memiliki akar yang menjulur kebawah dan diartikan sebagai tempat berteduh dan berlindung.

Akar tunjang yang kuat dalam simbol Pohon Beringin menggambarkan persatuan bangsa Indonesia.

Sementara rantaing-ranting pada Pohon Beringin menggamarkan Indonesia yang memiliki banyak suku, budaya, dan agama tapi tetap bersatu sebagai bangsa Indonesia di bawah lambang Pancasila.

4. Simbol Kepala Banteng

Simbol Kepala Banteng dijadikan sebagai dasar pada sila ke empat "Pancasila berbunyi Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmah Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan."

Banteng dianggap sebagai hewan sosial yang suka berkumpul.

Sama halnya dengan manusia saat mengambil suatu keputusan harus dilakukan secara musyawarah. Salah satu caranya dengan berdiskusi dan berkumpul.

5. Simbol Padi dan Kapas

Simbol Padi dan Kapas dijadikan sebagai dasar pada sila ke lima yang berbunyi "Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia".

Padi dan kapas dilambangkan sebagai pangan dan sandang. Artinya tidak ada kesenjangan antar masyarakat Indonesia. 

Padi dan kapas juga mempunyai makna bahwa kebutuhan rakyat Indonesia semuanya adalah sama tanpa melihat status dan kedudukannya.


Sila pertama Pancasila adalah Ketuhanan yang Maha Esa. Sila ini bermakna:

1. Percaya adanya Tuhan sehingga setiap warga negara rela untuk diatur.

2. Setiap orang dibebaskan memeluk agama masing-masing, maka setiap

     orang bertanggung jawab untuk taat dengan aturan agamanya.

3. Semua yang Tuhan berikan kepada kita harus dijaga.

4. Toleransi antar umat beragama dan sesama umat beragama.

 

TUGAS 

1. Tulislah sila-sila Pancasila dan hubungkan dengan simbolnya!

Sila Ke-

                           Bunyi

Simbol

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


2. Berikan contoh-contoh dari pengamalan atau tindakan  yang sesuai dengan Sila 

    Pertama Pancasila!

3.  Perhatikan Gambar berikut, kemudian berikan jawaban dan alasannya!




Tidak ada komentar:

Posting Komentar