Halaman

Jumat, 04 September 2020

TEMA 2 ST. 3 PB.4

 TEMA 2 SUBTEMA 3 PEMBELAJARAN 4


Assalamu'alaikum Wr. Wb

Materi berikutnya adalah Tema 2 Subtema 3 Pembelajaran 4.

Hari ini kita akan membahas tentang hal-hal apa saja yang harus kita lakukan di rumah dalam upaya untuk hemat energi dan hemat biaya.

Energi yang paling banyak digunakan di rumah adalah energi listrik.

Energi listrik diperolah dari sumber energi listrik yang berasal dari PLTA, PLTU atau pembangkit lain yang menghasilkan energi listrik.

Energi listrik ini jumlahnya terbatas. Jadi harus hemat dalam penggunaanya.

10 Cara Hemat Energi di Rumah 

Perilaku menghemat energi bisa Anda lakukan langsung dari rumah Anda. (Foto: Pexels)

Perilaku menghemat energi bisa Anda lakukan langsung dari rumah Anda. (Foto: Pexels)

Anda tidak perlu jauh – jauh untuk melakukan perilaku menghemat energi karena Anda bisa lakukan sendiri melalui rumah Anda terlebih dahulu. Dengan belajar menghemat energi dari rumah akan membawa banyak dampak positif bagi Anda dan banyak orang. Di bawah ini merupakan 10 cara yang bisa Anda gunakan untuk menghemat energi di rumah:

1. Mematikan Perangkat Elektronik Jika Sudah Tidak Digunakan

Perangkat elektronik yang tidak dimatikan merupakan penyumbang listrik terbesar di rumah. (Foto: Pexels)

Perangkat elektronik yang tidak dimatikan merupakan penyumbang listrik terbesar di rumah. (Foto: Pexels)

Membiasakan untuk mematikan semua peralatan elektronik jika sudah tidak digunakan lagi. Dengan mencabut kabel secara keseluruhan akan memutus aliran listrik pada berbagai peralatan elektronik.

2. Mengganti Lampu dengan yang Hemat Energi

Bohlam LED sangat bermanfaat untuk mengurangi penggunaan listrik di rumah. (Foto: Pexels)

Bohlam LED sangat bermanfaat untuk mengurangi penggunaan listrik di rumah. (Foto: Pexels)

Metode berikutnya untuk menghemat listrik di rumah  adalah dengan mengganti lampu rumah dengan yang lebih hemat energi. Lampu LED bisa menjadi salah satu solusi rumah yang hemat daya. Lampu LED membutuhkan daya yang lebih kecil dari lampu konvensional umumnya dan akan membuat tagihan listrik rumah menjadi lebih berkurang.

3. Menggunakan Air Secukupnya

Air adalah salah satu sumber daya yang jumlahnya terbatas. (Foto: Pexels)

Air adalah salah satu sumber daya yang jumlahnya terbatas. (Foto: Pexels)

Cara menghemat energi berikutnya adalah mulai menggunakan air secukupnya. Dengan membatasi pemakaian air di rumah  bisa mengurangi terbuangnya air yang sangat berharga dengan sia – sia.

4. Membuat Rumah dengan Ventilasi dan Penerangan yang Cukup

Rumah yang terang secara alami tidak membutuhkan lampu di siang hari. (Foto: Pexels)

Rumah yang terang secara alami tidak membutuhkan lampu di siang hari. (Foto: Pexels)

Metode untuk menghemat energi yang berikutnya adalah dengan membuat rumah agar mempunyai ventilasi dan penerangan yang cukup. Bukalah gorden dan jendela di pagi hari agar semua udara segar dan cahaya bisa masuk dengan mudah ke dalam rumah. Pastikan juga agar setiap kamar mempunyai lubang udara agar ruangan menjadi sejuk dan tidak membutuhkan pendingin udara lagi.

5. Jangan Mengisi Daya Telepon Genggam Semalaman

Biasakan untuk mencabut pengisi daya telepon genggam sebelum Anda tidur. (Foto: Pixabay)

Biasakan untuk mencabut pengisi daya telepon genggam sebelum Anda tidur. (Foto: Pixabay)

Dengan tidak mengisi daya telepon genggam semalaman bisa mengurangi pemakaian listrik di rumah secara besar sekaligus mengurangi terjadinya risiko kebakaran akibat panas yang ditimbulkan oleh alat pengisi daya.

6. Mematikan TV Secara Penuh

Seringkali kita lalai untuk mematikan TV secara benar. (Foto: Pixabay)

Seringkali kita lalai untuk mematikan TV secara benar. (Foto: Pixabay)

Mungkin banyak yang mengira dari tombol yang ada pada remot untuk mematikan TV sudah secara benar – benar memotong daya yang mengalir. Padahal dengan mematikan TV melalui remot hanya akan menempatkan TV pada mode standby dan listrik masih akan tetap mengalir sampai Anda benar – benar mencabut kabel pada TV Anda. Mematikan TV secara benar merupakan hal yang sangat sederhana namun sering kita lupakan.

7. Menggunakan Perangkat Rumah yang Hemat Daya

Carilah berbagai perangkat elektronik yang membutuhkan daya yang minim. (Foto: Pixabay)

Carilah berbagai perangkat elektronik yang membutuhkan daya yang minim. (Foto: Pixabay)

Cara untuk menghemat energi berikutnya adalah dengan mulai menggunakan perangkat elektronik pada rumah yang hemat daya. Sebagai contoh, carilah penanak nasi yang berkapasitas sesuai dengan jumlah anggota keluarga agar daya yang dikeluarkannya tidak terlalu besar dan sesuai dengan yang dibutuhkan saja.

8. Memasang Timer pada Alat Pendingin Udara

Seringkali AC lupa untuk dimatikan dan dibiarkan menyala secara terus menerus. (Foto: Pixabay)

Seringkali AC lupa untuk dimatikan dan dibiarkan menyala secara terus menerus. (Foto: Pixabay)

Salah satu penyebab tagihan listrik dirumah menjadi meningkat adalah karena  lupa untuk mematikan dan memasang timer pada alat pendingin udara. Pastikanlah agar Anda untuk memasang timer pada AC ketika Anda hendak tidur agar tagihan listrik Anda tidak menjadi meningkat.

9. Mencabut Penanak Nasi Jika Sudah Tidak Digunakan

Penanak nasi mempunyai fitur penghangat yang terkadang membuat Anda lupa untuk mematikannya. (Foto: Unsplash)

Penanak nasi mempunyai fitur penghangat yang terkadang membuat Anda lupa untuk mematikannya. (Foto: Unsplash)

Cara untuk menghemat energi yang berikutnya adalah Anda harus segera mencabut penanak nasi jika sudah selesai digunakan. Kurangilah untuk menggunakan fitur penghangat karena daya listrik yang digunakannya cukup besar dan bisa membuat tagihan listrik Anda meningkat.

10.  Membuat Jadwal Mencuci Pakaian Anda Sendiri

Mesin cuci adalah salah satu alat rumah tangga yang membutuhkan daya besar. (Foto: Pexels)

Mesin cuci adalah salah satu alat rumah tangga yang membutuhkan daya besar. (Foto: Pexels)

Pastikanlah agar Anda mempunyai jadwal mencuci pakaian Anda sendiri dengan tetap setiap minggunya. Dengan membuat jadwal sendiri Anda bisa menghemat pemakaian air untuk mencuci baju sekaligus tidak menggunakan mesin cuci terlalu sering.

 

Selain hemat energi listrik di rumah, ada juga kegiatan lain yang perlu dilakukan untuk menggunakan energi secara tepat dan hemat.

Diantara kegiatan yang bisa dilakukan yaitu:

1. Menjemur pakaian di bawah terik matahari.

2. Memakai kompor LPG dengan memasang pengingat timer

3. Menggunakan kipas kertas atau bambu saat udara panas

4. Pengaturan Ventilasi udara yang baik di rumah agar udara bisa keluar masuk dengan baik

5. Mencuci pakain dengan manual atau tangan saat cucian sedikit.


TUGAS 

Jawablah pertanyaan di bawah ini

1. Mengapa kita harus hemat energi listrik di rumah?

2. Sebutkan 5 alat elektronik di rumah beserta manfaatnya!

3. Tuliskan 4 cara hemat energi listrik di rumah!

4. Bagaimana cara penggunaan AC yang benar agar tidak boros listrik?

5. Berikan contoh kegiatan alternatif yang bisa dilakukan tanpa menggunakan energi listrik!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar